Logo Soegijapranata Catholic University (SCU) White
Search...
Close this search box.

Food Truck Makin Diminati Anak Muda

image

Food truck adalah sebutan bagi para penjual makanan yang menyajikan produknya di atas mobil. Proses pengolahan makanannya relatif cepat, sekitar 5 menit. Food truck didesain untuk mobilitas tinggi, sehingga para penjual tidak harus diam di suatu tempat, tetapi bisa pula mendatangi tempat-tempat lain yang sedang menyelenggarakan acara tertentu.

Makanan dan minuman yang disajikan di food truck sebagian besar tergolong sebagai street food yang muncul karena kebutuhan konsumen akan penyajian makanan yang cepat dan praktis. Kebutuhan ini konon muncul karena kebanyakan anak muda saat ini tidak sempat memasak karena sibuk atau tidak ada waktu.

“Selain pabrik dan industri pangan, food truck menjadi salah satu peluang wirausaha yang dapat dikembangkan di bidang pangan. Tapi muncul pertanyaan menyangkut segi teknis maupun dari gizi makanan dan minuman yang menjadi tren saat ini,” ungkap Andreas Dian Prasetyo, mahasiswa Fakultas Teknologi Pertanian Unika Soegijapranata yang menjadi Ketua Panitia talk show bertema Bedah Food Truck dan Gizi Kaum Muda Masa Kini.

Ketua Komunitas Food Truck Semarang Mei Tri Nugroho mengakui, salah satu hal yang menjadi perhatian dalam konsumsi makanan anak muda saat ini adalah tingginya jumlah gula dan garam yang dikonsumsi. Padahal diperlukan asupan yang seimbang untuk menjaga kesehatan tubuh. Oleh sebab itu, dalam konsumsi sehari-hari disarankan adanya variasi menu pada makanan seperti kombinasi dengan beragam sayuran dan buah-buahan.

“Hal yang sama juga bisa diaplikasikan dalam bidang food truck. Saat ini masyarakat semakin peduli pada kesehatan. Dengan adanya kombinasi dan variasi menu tersebut, kelebihan dari food truck adalah tidak hanya sekedar praktis dan cepat tetapi juga sehat,” terangnya dikutip dari situs resmi Unika Soegijapranata, Kamis (13/6).

Hal lain yang juga perlu diperhatikan dalam merintis usaha pangan seperti food truck adalah sanitasi dan higienitas. Selain itu, adanya izin lisensi juga mendukung.

Sementara Dekan Fakultas Teknologi Pangan Unika Soegojapranata Dr R Probo Y Nugrahedi STP MSc mengungkapkan, talkshow yang digelar Rabu (12/6) merupakan rangkaian acara dies natalis ke-24 fakultasnya.

Selain acara talk show, FTP Unika juga menggelar Food Explorer yang menjajakan beragam jenis makanan dan minuman di selasar Gedung Albertus mulai tanggal 12 hingga 14 Juni dengan konsep food truck. Acara food explorer ini menggandeng usaha kecil dan menengah untuk bergabung bersama.

https://semaranginside.com

Tag

Facebook
Twitter
LinkedIn
Email
WhatsApp
Kategori
Kabar baik buat kamu friends! Jalur Beasiswa masih dibuka sampai 30 Juni 2024. Daftarnya cuma pakai nilai rapor tanpa tes! Ayo dapatkan beasiswa masuk (Biaya Kuliah Semester) yang udah include semuanya! Buktikan sekarang juga! ✨

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Selamat Memperingati Hari Kenaikan Yesus Kristus 

#KenaikanYesusKristus
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Segenap Sivitas Akademika Soegijapranata Catholic University (SCU), turut berduka cita atas meninggalnya Ir. Daniel Hartanto, S.T., M.T (Dosen Program Studi Teknik Sipil)

#RIP
Selamat Hari jadi ke-477 Kota Semarang ✨

#HUTSemarang
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Selamat Memperingati Hari Pendidikan Nasional ✨

#HariPendidikanNasional
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Selamat Hari Buruh 2024

#HariBuruh

Share:

More Posts

Send Us A Message