Logo Soegijapranata Catholic University (SCU) White
Search...
Close this search box.

Pemilu Raya Fakulas Teknik Unika

Sesi Orasi & Promosi Calon Ketua BEMFT 2020 2021

Kegiatan Pemilu Raya Fakulas Teknik merupakan kegiatan rutin tahunan dari Fakulas Teknik Unika Soegijapranata, yang tujuan pelaksanaannya adalah untuk memilih penerus dari ketua Senat Mahasiswa (SM) Fakulas Teknik, serta  Ketua dan Wakil Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakulas Teknik.
Sudah beberapa tahun, Fakulas Teknik cukup kesulitan dalam pemilihan calon penerus dari BEMFT dan SMFT. Karena yang sering terjadi adalah hanya muncul satu, atau satu pasang calon Ketua, baik itu untuk BEMFT dan SMFT. Hal-hal ini dikarenakan kegiatan akademik di Fakulas Teknik yang cukup padat, sehingga banyak mahasiswa yang lebih memprioritaskan akademiknya.
Namun berbeda pada tahun ini, dimana muncul dua mahasiswa dari Teknik Sipil yang mencalonkan dirinya sebagai calon ketua Senat Mahasiswa Fakulas Teknik periode 2020 2021.
Adapun kedua Mahasiswa tersebut adalah Gerardi, dan Michael OH. Hal ini merupakan hal yang baru, khususnya di Fakulas Teknik, mengingat beberapa tahun sebelumnya hanya ada satu pendaftar. Dikarenakan adanya dua mahasiswa yang mendaftarkan diri, maka dari itu, SM FT periode 2019/2020 menyiapkan segala hal dengan sangat baik, mulai dari orasi dan promosi, hingga ditutup dengan pemilu.
Telah dituturkan sebelumnya, oleh Brenda Stevany, selaku ketua panitia dari pemilu raya, dia menyampaikan bahwasannya masih perlu banyak penyesuaian untuk sistem pemilu yang baru ini untuk Fakulas Teknik. Mengingat sistem ini baru dibuat kembali di Fakulas Teknik setelah sekian lama.
Pada kegiatan pemilihan Ketua SMFT ini diakhiri dengan Gerardi Armanupraja sebagai ketua SMFT terpilih periode 2020/2021
Selanjutnya, pada proses pemilihan ketua dan wakil ketua BEMFT, terdapat juga sedikit kendala. Diantaranya yaitu calon ketua dan wakil ketua BEMFT yang memenuhi persyaratan administrasi hanya satu pasangan calon.
Dikarenakan hanya ada satu pasangan calon, yaitu Tan, Ivan Tanujaya dan Alfredo Tjokrohadi. SMFT selaku pengada dari kegiatan tersebut memutuskan tetap diadakan orasi dan promosi. Yang mana hal ini juga telah disampaikan oleh Brenda, kegiatan orasi dan promosi ini bertujuan untuk mahasiswa Fakulas Teknik agar lebih mengenal Ketua dan Wakil Ketua BEMFT periode 2020/2021.
Harapannya adalah, semoga demokrasi di Fakulas Teknik ini tetap berjalan dengan baik, atau mungkin ditingkatkan kembali. Dan juga kami selaku pengurus SMFT berharap semoga tahun depan bisa lebih baik dalam kegiatan reorganisasinya.

Tag

Facebook
Twitter
LinkedIn
Email
WhatsApp
Kategori
Selamat Memperingati Hari Kenaikan Yesus Kristus 

#KenaikanYesusKristus
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Segenap Sivitas Akademika Soegijapranata Catholic University (SCU), turut berduka cita atas meninggalnya Ir. Daniel Hartanto, S.T., M.T (Dosen Program Studi Teknik Sipil)

#RIP
Selamat Hari jadi ke-477 Kota Semarang ✨

#HUTSemarang
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Selamat Memperingati Hari Pendidikan Nasional ✨

#HariPendidikanNasional
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Selamat Hari Buruh 2024

#HariBuruh

Share:

More Posts

Send Us A Message