Senat Mahasiswa Fakultas Teknologi Pertanian (SMF-TP) Unika Soegijapranata punya cara sederhana namun mampu mendekatkan antar mahasiswa Fakultas Teknologi Pertanian. Apalagi jika bukan FTP On The Month atau yang disingkat FOM. Program kerja yang dipegang oleh Komisi Internal SMF-TP ini merupakan sebuah majalah dinding (mading), yang mana didalamnya berisi mengenai informasi seputar FTP, tanggal ulang tahun mahasiswa FTP, informasi seputar pangan, dan informasi-informasi menarik lainnya. Program kerja ini telah ada sejak lama dan bertujuan untuk meningkatkan kekeluargaan di dalam FTP, serta sebagai salah satu sarana agar mahasiswa FTP dapat mengetahui berbagai informasi dan kegiatan yang dilaksanakan di Fakultas tercinta selama 1 bulan ini. Meskipun saat ini FOM masih harus disusun dalam versi daring dikarenakan satu dan hal lain, namun semangat dan antusias Komisi Internal dalam menyusun FOM tidak pernah pudar. Hal ini dibuktikan dengan kontennya yang selalu baru dan menarik di setiap bulannya.
FOM sendiri saat ini dipublikasikan melalui Instagram @smftp_scu setiap awal dan pertengahan bulan. Selain itu, di dalam rangkaian konten FOM ini juga tersedia berbagai konten fun fact seputar pangan melalui Food Techonology Fun Fact (FTFF). Mulai dari fakta-fakta menarik seputar pangan hingga mitos atau fakta pangan dihadirkan ke dalam konten FTFF ini dalam bentuk poster digital. FOM sendiri, diketuai oleh Giovani Anggasta (FTIâ19), dengan dibantu oleh Irine Dwi N. (FTIâ19) selaku Penanggung Jawab dan juga anggota Komisi Internal lainnya, yakni Felicia Stella S. (FTIâ20) dan Naomi Radella (FTIâ21). Tak hanya itu, beberapa anggota magang SMF-TP periode 2021/2022 juga turut ambil bagian dalam penyusunan dan pencarian beberapa konten-konten yang akan dimasukkan ke dalam FOM ini.
âSelama di Komisi Internal, aku belajar bantu bikin FTFF dan FTOM. Aku bisa belajar design story, tau tentang funfact makanan,â ucap Josefha (NCTâ 21) selaku salah satu anggota magang SMF-TP 2020/2021 yang turut membantu dalam pembuatan konten FOM. âTak hanya itu, aku juga bisa tau ulang tahun dari teman-teman FTP,â tambahnya.
âKonten FOM sangat menarik, desainnya bagus dan fontnya pun dapat terbaca. Desainnya pun dibuat berbeda-beda antar angkatan sehingga tidak bosan dan justru dapat membedakan antara satu angkatan dengan angkatan yang lain,â ujari Bella (FTIâ20) selaku salah satu pembaca dari FOM. (#Giovani Anggasta Putri Udjono)