Logo Soegijapranata Catholic University (SCU) White
Search...
Close this search box.

Keseimbangan Emosi Mahasiswa di Era New Normal

Seminar Internal BEM FEB 2021 “Why is Emotional Balance Important?” telah diadakan pada hari Sabtu, 27 November 2021 BEM FEB 2021/2022. Seminar ini ditujukan khusus untuk mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis, khususnya mahasiswa baru angakatan 2021 untuk mengembangkan pengetahuan dan soft skills-nya. Kegiatan tahunan dari Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis kali ini berfokus pada permasalahan rendahnya emotional intelligence khususnya self-awareness (kemampuan seseorang untuk mengatur emosi dalam diri), dan mendatangkan narasumber ahli di bidang pengendalian emosi. Tema ini diambil karena keadaan mental generasi Z, khususnya kemampuan sosial di dalam lingkungan sosialnya dirasa kurang. Semenjak pembelajaran daring dimulai mahasiswa mengalami keterbatasan interaksi, hal ini menyebabkan kurangnya pengalaman mahasiswa mengenali tipe-tipe karakter manusia dan pengetahuan mengenai cara mengolah emosi saat dihadapkan dengan masalah.  Oleh karena itu seminar kali ini mengangkat tema “Why is Emotional Balance Important?” yang bertujuan agar dapat menambah wawasan mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis mengenai tipe-tipe karakter manusia, meningkatkan kemampuan bersosialisasi mahasiwa baik di lingkungan internal maupun eksternal kampus, serta melatih mahasiswa menyeimbangkan emosi diri dan logika secara profesional.

Kemampuan bersosialisasi di masyarakat di masa sekarang dianggap sebagai soft skill penting khususnya di dunia kerja, maka di seminar ini mahasiswa diajarkan bagaimana cara menyeimbangkan emosi dengan logika secara profesional, serta memberikan pandangan mengenai berbagai macam emosi dan karakter manusia. Seminar ini diisi oleh narasumber ahli, Christine Anggraini melalui Zoom Meeting. Christine Anggraini merupakan seorang psikolog ahli lulusan Unika Soegijapranata yang juga merupakan seorang content creator yang popular di platform TikTok. Dalam seminar ini Christine Anggraini berbagai mengenai macam-macam emosi, cara mengatasi ketidakstabilan emosi di situasi penting, dan memberikan pengetahuan mengenai tipe-tipe karakter.  Sesi tanya jawab dalam seminar juga diikuti mahasiswa dengan antusias untuk mengetahui trick and tips yang dapat digunakan untuk mengatasi masalah emosi mahasiswa saat ini. Setidaknya ada 140 mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis yang bergabung di Seminar Internal kali ini. (CarolineRP)

 

Tag

Facebook
Twitter
LinkedIn
Email
WhatsApp
Kategori
Selamat Hari jadi ke-477 Kota Semarang ✨

#HUTSemarang
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Selamat Memperingati Hari Pendidikan Nasional ✨

#HariPendidikanNasional
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning
Selamat Hari Buruh 2024

#HariBuruh
Stop Galau! Masih ada Beasiswa Masuk di SCU, buruan! Gak pake tes cuma pakai nilai rapor ajah 😁

Daftar online
pmb.unika.ac.id

#BeasiswaKuliah
#PTSTerbaikJawaTengah
#JoyfulCampus
#JoyfulLearning

Share:

More Posts

Send Us A Message