Pages

Yudisium Periode III Tahun 2025 Fakultas Teknologi Pertanian  SCU, Sharpened by Challenge, Shaped for Change

Yudisium Periode III Tahun 2025 Fakultas Teknologi Pertanian  SCU, Sharpened by Challenge, Shaped for Change

Kamis, 11 September 2025 di Ruang Teater Gedung Fransiskus Asisi, Unika Kampus BSB, Fakultas Teknologi Pertanian secara resmi telah menyelenggarakan Yudisium Periode III Tahun 2025. Acara Yudisium Periode III Tahun 2025 ini dihadiri oleh 27 yudikata dari program S1, 7 yudikata dari program S2, dan sejumlah dosen Fakultas Teknologi Pertanian. Tema yudisium kali ini adalah Sharpened by Challenge, Shaped for Change, yang menggambarkan kegigihan dalam menghadapi tantangan untuk membentuk pribadi yang tangguh dan membawa perubahan. Setelah melewati masa studi di Universitas Katolik Soegijapranata dan mencatat sejumlah pencapaian, bulan ini mereka akhirnya resmi lulus dan meraih gelar sarjana.

Acara Yudisium Periode III Tahun 2025 diawali dengan pembukaan dan sambutan dari Dr. Dra. Laksmi Hartajanie, MP., selaku Dekan Fakultas Teknologi Pertanian. Setelah sesi pembacaan surat keputusan oleh Dr. Ir. Ch. Retnaningsih, MP. selaku Ketua Program Studi. Selanjutnya, S2 Fakultas Teknologi Pertanian, dan juga pembacaan surat keputusan wisudawan/ti S1 Fakultas Teknologi Pertanian oleh Bapak Gelbert Jethro Sanyoto, S.T., M.T., disusul dengan pemberian penghargaan kepada 15 mahasiswa cumlaude, 2 mahasiswa terbaik, 2 mahasiswa berprestasi, dan 1 mahasiswa teraktif.

Sesi penyampaian kesan pesan diwakilkan oleh wisudawati S2, Devi Chan Wai Han, S.TP., M.TP., dan kesan pesan dari perwakilan wisudawan/ti S1 disampaikan oleh Nathanael Sujanto, S.TP. sebagai perwakilan dari program studi Food Technology and Innovation. Acara dilengkapi dengan sambutan dari Ibu Nuraini Farida sebagai perwakilan orang tua wisudawati S2, dan sambutan dari Bapak Alex Sujanto, S.T. sebagai perwakilan orang tua wisudawan S1. Acara Yudisium Periode III 2025 ini ditutup dengan Mars Universitas Katolik Soegijapranata dan Mars Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Katolik Soegijapranata.

Ketua panitia Yudisium periode ini, Antonius Karel, menyampaikan rasa syukur kepada Tuhan atas kelancaran yang diberikan dalam pelaksanaan serangkaian acara Yudisium Periode III. Ia juga mengungkapkan terima kasih kepada para dosen, tendik, serta para yudikata yang telah berpartisipasi dalam acara ini. “Untuk para wisudawan dan wisudawati, hari ini adalah momen penting yang menandai selesainya satu babak perjalanan kalian. Namun ingatlah, gelar yang diraih bukan hanya simbol prestasi akademik, tetapi juga tanggung jawab untuk membawa ilmu, nilai, dan kebaikan kepada masyarakat.

Jangan berhenti belajar, jangan takut mengambil langkah baru, dan beranilah untuk keluar dari zona nyaman, karena dunia menunggu kontribusi kalian. Yudisium bukan akhir dari kebersamaan kita, melainkan gerbang menuju petualangan yang lebih besar. Karena itu, selamat berlayar para lulusan Fakultas Teknologi Pertanian. Bukalah layar selebar-lebarnya, hadapi angin perubahan, dan jadilah pembawa dampak positif dimanapun kalian berada,” ungkap Karel.

Facebook
Twitter
LinkedIn
Email
WhatsApp