Merajut Kebersamaan Lintas Angkatan di FHK SCU

Merajut Kebersamaan Lintas Angkatan di FHK SCU

Ikatan kebersamaan dalam lingkungan akademik tidak terbentuk secara instan, melainkan tumbuh melalui proses perjumpaan, interaksi, dan keterlibatan aktif dalam berbagai ruang kolektif. Semangat inilah yang mendorong Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Hukum dan Komunikasi (FHK) Soegijapranata Catholic University (SCU) menyelenggarakan CLAWFEST 2025 (Communication and Law Festival).

Festival ini menjadi ruang kebersamaan yang mempertemukan seluruh sivitas akademika fakultas, mahasiswa, dosen, serta tenaga kependidikan. Kehadiran mahasiswa baru menjadi salah satu alasan utama digelarnya CLAWFEST, yang diharapkan dapat menjadi wadah penyambutan hangat agar mereka merasa diterima dan menjadi bagian dari keluarga besar FHK SCU.

Memasuki hari pertama festival, Jumat, 19 September 2025, suasana semakin semarak melalui kegiatan classmeeting yang menghadirkan berbagai pertandingan dan permainan seru seperti Futsal, Tali Kusut, Estafet Bola Pingpong, dan Gunting Batu Kertas. Pertandingan futsal berlangsung sejak sore hingga malam hari, menampilkan belasan laga termasuk funmatch spesial antara dosen dan tenaga kependidikan, sebelum akhirnya ditutup dengan babak final.

Kemeriahan berlanjut pada Sabtu, 20 September 2025, melalui Expo Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM). Setelah seremoni pembukaan, berbagai UKM fakultas turut menampilkan performa terbaiknya, antara lain Mahupa, Futsal, Locomuse, Badminton, Lawtion, Kofimilk, dan Basket. Mahasiswa baru kemudian diajak berkeliling mengunjungi stand-stand UKM untuk mengenal lebih dekat kegiatan non-akademik di lingkungan fakultas. Sesi siang hari diisi dengan pertandingan Funmatch Basket, dari babak penyisihan hingga babak final.

Sebagai penutup yang meriah, CLAWFEST 2025 menghadirkan Claween Party pada Sabtu, 4 Oktober 2025, sebuah after party bertema Halloween Costume Party yang mengundang seluruh civitas FHK untuk tampil dengan kostum unik dan kreatif. Acara puncak ini dimeriahkan oleh penampilan UKM Locomuse dan Lawtion, hiburan dari Band Dosen, serta sesi penghargaan Best Costume Awarding, sebelum ditutup dengan Peak-Time atau pesta puncak CLAWFEST.

Melalui penyelenggaraan CLAWFEST 2025, BEM FHK SCU berharap kegiatan ini dapat menjadi tradisi tahunan fakultas. Bukan sekadar ajang hiburan, tetapi juga momentum untuk memperkuat relasi antarmahasiswa, dosen, dan tenaga kependidikan. CLAWFEST menjadi simbol semangat kolaborasi dan kebersamaan dalam membangun lingkungan akademik yang akrab, inklusif, dan saling mendukung di FHK SCU.

Tag

Facebook
Twitter
LinkedIn
Email
WhatsApp