Sidang Akhir Ormawa Fakultas Teknik, Wujudkan Transparansi dan Evaluasi Kinerja

Sidang Akhir Ormawa Fakultas Teknik, Wujudkan Transparansi dan Evaluasi Kinerja

Fakultas Teknik Universitas Katolik Soegijapranata (SCU) menggelar Sidang Akhir Organisasi Mahasiswa Fakultas Teknik (Ormawa Teknik) untuk periode 2024/2025 pada Jumat 24 Oktober, bertempat di Gedung Henricus Constant, Ruang A.6.1. Kegiatan ini dihadiri oleh pengurus Ormawa Teknik, dosen pembimbing kemahasiswaan, serta perwakilan mahasiswa dari berbagai program studi di lingkungan Fakultas Teknik.

Sidang Akhir ini diselenggarakan sebagai bentuk transparansi dan akuntabilitas organisasi mahasiswa dalam melaporkan hasil kinerja selama masa kepengurusan. Melalui kegiatan tersebut, setiap Ormawa memaparkan Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) yang mencakup pelaksanaan program kerja pada paruh kedua periode kepengurusan.

Selain menjadi ajang evaluasi, Sidang Akhir juga berfungsi sebagai forum refleksi dan diskusi terbuka antara pengurus dan peserta sidang. Berbagai kesan, pesan, kritik, dan saran disampaikan secara konstruktif guna meningkatkan efektivitas dan tata kelola organisasi ke depan.

Kegiatan ini sejalan dengan Rencana Strategis Fakultas Teknik SCU, yang menekankan pentingnya membangun budaya organisasi yang progresif, partisipatif, dan berorientasi hasil. Melalui Ormawa, fakultas berkomitmen untuk terus mendukung pengembangan soft skill, kepemimpinan, dan kemampuan manajerial mahasiswa sebagai bekal di dunia profesional.

Facebook
Twitter
LinkedIn
Email
WhatsApp