Buka Wawasan Karier Profesional, Kuliah Umum Akuntansi SCU bersama IAPI Dorong Mahasiswa Siapkan Diri jadi Akuntan Publik

Buka Wawasan Karier Profesional, Kuliah Umum Akuntansi SCU bersama IAPI Dorong Mahasiswa Siapkan Diri jadi Akuntan Publik

Program Studi Akuntansi Soegijapranata Catholic University (SCU) bersama Institut Akuntan Publik Indonesia (IAPI) menyelenggarakan Kuliah Umum “Dari Kampus ke Dunia Profesional” di Teater Thomas Aquinas, Kampus 1 SCU Bendan pada Senin, 27 Oktober 2025. Mengusung tema “Simbiosis Menuju Akuntabilitas dan Keunggulan Global,” forum ini menghadirkan Ketua Dewan Sertifikasi IAPI, Fiantonius Sihotang, MAk dan Manajer Sertifikasi IAPI, Imelda Hotmaria, MAk.

Tujuan dan Sampaian

Ketua Program Studi Akuntansi SCU, G. Freddy Koeswoyo, MSi, menjelaskan kuliah umum ini merupakan upaya pihaknya dalam memperkenalkan peluang karier sebagai akuntan publik yang menurutnya sangat menjanjikan kepada mahasiswa. “Lulusan akuntansi tidak hanya bisa menjadi karyawan, tapi juga bisa menjadi entrepreneur dengan mendirikan kantor akuntan publik sendiri,” tandasnya.

Hal ini selaras dengan yang disampaikan Fiantonius, di mana jumlah akuntan publik di Indonesia, termasuk Jawa Tengah masih sangat terbatas. Datanya menunjukkan 63% dari 70 akuntan publik aktif di provinsi ini, telah berusia di atas 50 tahun.

Menurutnya, ada kebutuhan mendesak akan regenerasi akuntan publik muda yang siap mengisi peluang besar di berbagai sektor usaha, lembaga pendidikan, hingga yayasan. “Jawa Tengah butuh lebih banyak akuntan publik muda. Jangan tunggu kesempatan datang, ciptakan dan ambil peranmu,” pesan Fiantonius pada mahasiswa.

Namun, menurut Imelda, mahasiswa tetap harus mempersiapkan diri untuk mengikuti jenjang sertifikasi IAPI sejak dini. Ia menjelaskan tahapan modul sertifikasi dasar yang mencakup berbagai bidang, seperti auditing, perpajakan, hukum bisnis, hingga pelaporan keuangan. “Kami ingin mahasiswa berpikir lebih jauh, bukan hanya sebagai pegawai, tapi sebagai pemilik profesi yang independen dan berkontribusi bagi transparansi keuangan nasional,” tegasnya.

Kerja Sama dengan IAPI

Dekan FEB SCU, Dr. M. Monika Palupi, mengapresiasi kerja sama yang telah terjalin antara SCU dan IAPI sejak 2015. Ia menegaskan bahwa profesi akuntan publik tetap relevan di era digital dan kecerdasan buatan, karena kemampuan analisis, integritas, serta tanggung jawab profesional tidak dapat sepenuhnya digantikan oleh teknologi.

“Kerja sama ini memberikan peluang bagi mahasiswa untuk melihat jalur karier yang lebih luas. Profesi akuntan publik menuntut karakter, independensi, dan kompetensi yang justru akan semakin penting di masa depan,” ungkapnya.

Akuntansi SCU sendiri menurut keterangan Freddy sudah lama menjadi testing center IAPI, tempat bagi mahasiswa atau masyarakat umum yang ingin mengikuti ujian sertifikasi CPA (Certified Public Accountant). “Kami juga menyediakan review class untuk membantu peserta lebih siap menghadapi ujian,” tambahnya.

Lebih lanjut, Freddy mengungkap IAPI berencana meningkatkan kerja sama dengan pembukaan Kantor Sekretariat IAPI Jateng di program studinya. Ia pun berharap hal ini dapat mempererat hubungan akademik dan profesional, sehingga memudahkan mahasiswa dalam mengakses informasi serta pelatihan sertifikasi akuntan publik. “Mahasiswa diharapkan dapat memiliki perspektif karier yang lebih luas dan berani menjajaki profesi akuntan publik sebagai pilihan masa depan,” pungkasnya.

Facebook
Twitter
LinkedIn
Email
WhatsApp